Kerusakan adalah suatu hal yang wajar pada sebuah barang atau benda bahkan barang elektronik sekalipun. Seperti barang elektronik lainnya, exhaust fan juga dapat mengalami kerusakan, baik kerusakan yang dapat diperbaiki, maupun kerusakan permanen, yang tentunya mengharuskan anda untuk membeli exhaust fan baru. Namun, bagaimanakah cara memeriksa apakah exhaust fan anda benar-benar rusak sehingga harus diganti atau hanya “rusak” saja tapi masih bisa dibenarkan? Berikut ini cara untuk memperbaiki exhaust fan yang rusak.

  • Cek Komponen dan Kabel

Pada saat exhaust fan tidak nyala dan kabel tidak dalam keadaan terhubung dilistrik, perhatikan komponen pada instalasi rangkaian exhaust fan. Periksa apakah komponen komponen masih dalam keadaan baik atau tidak. Perhatikan instalasi jalur kabelnya, apakah terlihat ada bagian yang hangus, atau ada komponen lain yang rusak akibat pemanasan yang berlebih. Jika terjadi demikian, segera ganti bagian yang rusak tadi.

  • Cek Putaran Rotor pada Motor Listrik

Coba putar kipas dengan tangan, apakah terasa berat Ketika diputar, atau apakah kipas bisa berputar atau tidak. Jika kondisi ini terjadi, maka lakukan pembersihan dengan cairan pembersih mekanik. Setelah dirasa bersih, coba nyalakan exhaust fan kembali

Baca juga artikel terkait:

JENIS JENIS EXHAUST FAN TERBAIK 2022

EXHAUST FAN VS KIPAS ANGIN

  • Cek Saklar Switch

Lakukan uji coba pada saklar switch dengan cara menarik tali secara perlahan. Perhatikan pegas Ketika tali ditarik, apakah bekerja dengan baik atau tidak. Saklar switch yang baik dapat ditandai dengan suara “klik”. Suara ini menandakan bahwa switch dapat kontak dengan baik. Apabila terindikasi adanya kerusakan, lakukan pembersihan dengan menggunaan cairan pembersih mekanik.

  • Cek Kapasitor Exhaust Fan

Pada saat exhaust fan dalam keadaan mati dan tidak tercolok pada listrik. Lepaskan kapasitor dari instalasi rangkaian exhaust fan, kemudian lakukan pengecekan dengan menggunakan multimeter atau Avometer. Cara mengecek kapasitor pada kipas ini yaitu dengan cara menghubungkan kapasitor dengan probe multimeter. Multimeter dikondisikan pada posisi tahanan atau ohmmeter. Perhatikan apakah jarum bergerak dengan cepat kearah kanan lalu kembali ke kiri. Jika kondisi demikian, maka kapasitor masih dalam keadaan baik. Jika kapasitor sudah tidak dapat bekerja dengan baik, maka anda harus mengganti dengan kapasitor yang baru.

Itulah cara memeriksa dan memperbaiki exhaust fan yang rusak atau tidak mau menyala. Anda bisa mencoba memperbaikinya sendiri terlebih dahulu, sebelum memutuskan untuk membeli yang baru. Tapi jika Anda sudah mengetahui masalahnya dan sudah mencoba memperbaikinya sendiri, tetapi masih belum mau menyala, Anda bisa menggunakan jasa teknisi untuk memperbaiki exhaust fan Anda. Dan jika masih belum bisa atau belum menyala juga Anda bisa menghubungi kami untuk membeli exhaust fan berkualitas dengan harga bersaing, dan tentunya kami sudah bekerja sama dan dipercaya oleh banyak klien kami. Tunggu apalagi hubungi kami sekarang di 081 7938 7577/ 081 2179 22281.