Apa yang terjadi jika kalian berjalan di bawah terik matahari di acara terbuka seperti konster outdoor, acara pernikahan terbuka, taman terbuka, dan acara lainnya yang serupa? Pastinya kamu akan merasa kegerahan bukan? Biasanya di acara-acara terbuka kamu akan menemukkan misty fan. Misty fan biasanya diletakkan ditempat yang banyak dilalui orang untuk menjaga area tetap nyaman bagi pengunjung. Alat ini selalu menurunkan suhu dengan derajat yang signifikan.

CARA PENGGUNAAN MISTY FAN

Misty fan biasanya digunakan di ruangan terbuka. Misty fan bekerja dengan cara mengalirkan uap air di depan kipas angin lalu kipas angin ini meniupkan uap ke area secara langsung. Penempatan misty fan dengan cara menempatkan misty fan yang lain secara bersamaan agar memastingan seluruh area terlapisi udara uap dari misty fan secara merata.

Biasanya orang-orang berasumsi jika misty fan berfungsi untuk melembabkan tubuh seperti halnya keringat, dengan cara membuat kalian basah. Ketika suhu tubuh naik, tubuh akan berkeringat menyebabkan kelembaban menempel di kulit. Ketika mengenai penguapan dari misty fan, hal tersebut mengatur suhu internal dalam tubuh. Proses ini sama halnya seperti Ketika keluar dari kolam renang atau setelah mandi. Bahkan jika cuaca tersebut panas, kalian mungkin akan merasakan sedikit kedinginan Ketika kelembaban menguap di tubuh kalian.

Misty fan menggunakan proses yang serupa, tetapi tidaklah sama. Misty fan menggunakan proses penguapan untuk mendinginkan di area tertentu dengan cara proses penguapan yang cepat. Proses ini bekerja dengan cara uap diletakkan di depan kipas lalu kipas menghempaskan uapnya menjadi kabut halus. Uap yang menguap saat di udara, disitulah terjadinya pertukaran energi untuk mendinginkan daerah sekitarnya. Proses ini begitu cepat sehingga kalian tidak akan menyadarinya, kecuali kalian langsung berdiri tepat di depan kipas itu. Ketika disebuah acara, para tamu tidak akan menyadari proses pelembaban sedikitpun. Tetapi mereka akan hanya menikmati sejuknya suhu udara yang dihasilkan dari misty fan. Dengan menggunakan misty fan, tidak perlu menggunakan jumlah energi yang banyak seperti energi AC untuk mengeluarkan suhu yang sama.

Baca juga artikel terkait: CARA MERAWAT BLOWER SENTRIFUGAL DALAM INDUSTRI

KEUNTUNGAN DAN KELEBIHAN KIPAS ANGIN UAP

Mengapa misty fan banyak diminati terutama untuk acara outdoor? Hal ini dikarenakan misty fan memiliki beberapa kelebihan jika dibandingkan dengan kipas biasa. Apa aja kelebihannya?

  • Perawatan Yang Tidak Rumit. Perawat misty cukup mudah. Misitng hanya memakai baling-baling besar di tengahnya. Sehingga cukup mudah untuk membersihkannya, tidak perlu perawatan yang rumit.
  • Area Jangkauan Yang Luas. Misty fan sangatlah efektif jika ditempatkan di outdoor yang areanya cukup luas. Misty fan juga memiliki variasi ukuran, dimulai dari paling kecil hingga besar tergantung kebutuhan yang dibutuhkan agar menyesuaikan area yang ditempati.
  • Mempertahankan Kelembaban Dalam Jangka Waktu Lama. Misty fan memiliki kecepatan 48m3/menit. Bisa disimpulkan bahwa misty fan memiliki kelembaban yang cukup lama, yaitu sekitar 8 jam. Dengan waktu ini cukup untuk menyejukkan outdoor lebih lama.

Untuk mendapatkan misty fan yang kalian inginkan, kalian cukup mengunjungi produk kami. Dengan berbagai pilihan yang disediakan serta pelayanan yang memuaskan, maka kebutuhan anda akan misty fan untuk usaha anda bisa terpenuhi.   

Baca juga artikel terkait: PENGGUNAAN KIPAS SENTRIFUGAL

PENUTUP

Itulah ulasan singkat mengenai misty fan, jika Anda membutuhkan misty fan untuk kegiatan outdoor ataupun indoor, kami menyediakan fan dengan kualitas terbaik yang bisa Anda dapatkan sekarang. Hubungi kami sekarang di 081232339308 untuk mendapatkan penawaran menarik dari kami.